Percepat koneksi internet

Cara percepat koneksi internet, atau trik percepat koneksi jaringan internet anda, solusi yang paling pasti untuk mempercepat koneksi internet adalah dengan menambah bandwidth jaringan internet yang anda gunakan. inilah cara yang paling pas untuk mempercepat koneksi internet anda. Disamping itu untuk mempercepat koneksi internet gunakan ISP (Internet Service Provider) yang terpercaya.

Tetapi bagaimana jika anda mempunyai dana yang pas-pasan untuk berlangganan internet yang notebane nya mahal, yah itulah Fakta internet di indonesia. Tetapi ada berbagai trik dan tips untuk menjaga, menstabilkan koneksi internet sehingga penggunaannya sesuai dengan kebutuhan.

Pastikan Jaringan internet anda stabil sampai kemodem sebelum dibagi / sharing ke pengguna
Inilah hal yang pertama yang harus di lakukan jika ingin mengelola koneksi internet anda sendiri. Caranya lakukan Test bandwidth keberbagai server yang anda. misalnya menggunakan speedtest atau semacamnya. Perhatikan Hasil yang diberikan biasanya menunjukkan angka dalam satuan Mbps atau kbps.
Hal ini perlu lakukan sehingga sehingga anda mengetahui berapa besar kapasitas bandwidth yang anda dapatkan, sehingga koneksi internet bisa dibagi ke setiap pemakai/pelanggan.

Kelola koneksi internet dengan baik dan bijak.
Maksud pengelolaan disini adalah dengan melakukan beberapa tindakan seperti, memblok content tertentu, memblok situs tertentu dan membagi bandiwidth yang didapat dari hasil test bandiwidth tadi. Hal-hal seperti ini bisa dilakukan dengan menambahkan Operatioan Sytem khusus seperti Linux ,mikrotik dan lain sebaginya.
Hal ini dilakukan agar pemakai/pelanggan tidak menggunakan fasilitas internet dengan bebas contohnya situs/content porno atau melakukan video streaming atau melakukan pembagian bandwidth baik berdasarkan pelanggan tertentu atau dengan menyamaratakan bandwidth yang ada tadi.

Usahakan menggunakan Proxy Sendiri.
Proxy server bisa menggunakan squid atau lainnya selain digunakan untuk memblok content tertentu Fungsi lain dari Proxy adalah Kemampuannya menyimpan cache hasil browsing ke server proxy itu sendiri, dengan kata lain alamat website yang pernah dikunjungi akan ter cache di server proxy tadi bila dikunjungi ulang oleh pemakai/pelanggan dengan alamat yang sama akan mengaksesnya ke proxy server tadi, jadi anda bisa melakukan penghematan bandwidth.

Bersihkan System jaringan anda dari virus dan sejenisnya.
Ini yang paling penting, karena dengan adanya virus, mailware dll pada system jaringan anda maka pastinya system jaringan anda akan terganggu dan tidak berjalan sebagaimana mestinya, Untuk mengatasi hal ini anda bisa menggunakan antivirus yang sudah terpercaya. dan tentunya sesuaikan dengan kebutuhan anda.

Demikian beberapa tips yang bisa saya berikan berdasarkan pengalaman saya pribadi selebihnya silahkan cari artikel yang berhungan dengan tulisa ini.
Wassalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar